...

Ketentuan Layanan

Selamat datang di situs resmi milik PT. MATAHARI SINAR PANBERSI (“NJ PULSA”). Halaman ini berisi syarat dan ketentuan bagi seluruh mitra NJ Pulsa yang menggunakan produk dan/atau jasa NJ Pulsa baik melalui channel web maupun aplikasi mobile (Android). Dengan menggunakan produk dan/atau jasa NJ Pulsa dan mengakses halaman ini, berarti melahirkan perjanjian antara Anda dan NJ Pulsa. Anda dianggap telah memahami dan menyatakan setuju untuk terikat pada ketentuan yang berlaku.

NJ Pulsa menghimbau agar Anda membaca Syarat dan Ketentuan ini dengan seksama, NJ Pulsa berhak sewaktu-waktu mengubah Syarat dan Ketentuan ini, oleh karena itu Anda dihimbau untuk mengakses secara berkala untuk mengetahui perubahannya (apabila ada).

Mengenai Kami

NJ Pulsa adalah perusahaan yang bergerak di bidang jasa pendistribusian Pulsa All Operator & PPOB (Payment Point Online Bank) Indonesia. Kami menawarkan jasa penjualan pulsa dengan sistem Harga Retail Master Dealer (MD) dan Agen serta Host 2 Host. Melalui NJ Pulsa berbagai transaksi seperti pengisian pulsa, pembelian token listrik, pembayaran tagihan pasca bayar, pembelian voucher game, dll juga bisa dilakukan dengan mudah.

Harga dan Skema Produk

  1. Harga dan skema Produk NJ Pulsa dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan harga yang ditetapkan oleh NJ Pulsa.
  2. NJ Pulsa berhak untuk mengubah/mengakhiri/menambahkan bagian manapun dari Layanan atau struktur harga setiap saat berdasarkan kebijakan NJ Pulsa dan/atau apabila ditentukan dan telah disetujui oleh Pemerintah.
  3. Harga pulsa dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan tarif operator atau penyedia jasa yang berangkutan.

Keanggotaan & Data Diri

  1. Anggota adalah setiap orang yang bergabung dengan NJ Pulsa melalui situs www. com atau Aplikasi Mobile Android NJ Pulsa dan dapat menggunakan layanan NJ Pulsa untuk menjual/mentransfer pulsa dan produk lainnya kepada masyarakat maupun Anggota lain sebagai Downline sebagai bisnis pribadi. Bagi Anda yang ingin menjadi Anggota NJ Pulsa harus mengisi form registrasi terlebih dahulu.
  2. Anggota yang mengakses Situs NJ Pulsa diharapkan dapat membaca syarat dan ketentuan ini dengan baik dan seksama sehingga Anggota bisa memahami bagaimana NJ Pulsa menggunakan data diri pribadi Anda sebagai Pengguna Situs NJ PULSA. Dengan memberikan Data Diri Anda dalam Situs NJ PULSA berarti NJ PULSA menganggap Anggota setuju NJ PULSA menggunakan Data Diri Anda sesuai dengan kebutuhan NJ PULSA dan dilakukan dengan sepatutnya dan jika diperlukan, maka kami akan meminta persetujuan langsung dengan Anda selaku pemilik Data Diri. Kebijakan ini hanya berlaku bagi Anggota yang telah setuju mengikatkan diri dengan NJ PULSA lewat Situs NJ PULSA dan/ataupun dalam bentuk Perjanjian langsung dengan NJ PULSA.
  3. Data Diri Anda dikontrol langsung oleh PT. MATAHARI SINAR PANBERSI (selanjutnya disebut “NJ PULSA), sebuah perusahaan yang terdaftar di Indonesia dengan SK Menkumham Nomor AHU-0035382.AH.01.01 Tahun 2020 Kota Pekanbaru. Data Diri adalah data informasi mengenai Anggota seperti termasuk namun tidak terbatas pada nama, alamat, email dan data lainnya yang dianggap perlu oleh NJ PULSA. Data Diri ini akan dikumpulkan oleh NJ PULSA sebagai data administrasi dan NJ PULSA dilarang atau tidak berhak untuk menyalahgunakan Data Diri tersebut untuk kepentingan komersial NJ PULSA dan/atau kepentingan lain yang dapat merugikan Anda.
  4. Tujuan kami dalam mengumpulkan Data Diri Anda adalah agar dapat memberikan layanan dan informasi yang Anda butuhkan dengan lebih baik dan untuk itu, kami menggunakan informasi pribadi Anda untuk:
    1. menjawab pertanyaan-pertanyaan dan/atau permintaan-permintaan yang Anda ajukan.
    2. mengelola atau melaksanakan kewajiban kami terkait dengan Perjanjian apa pun antara Anda dengan NJ PULSA.
    3. mengantisipasi dan mengatasi permasalahan terkait produk yang kami tawarkan.
    4. melakukan monitoring terhadap transaksi-transaksi yang Anda lakukan dengan kami dan/ataupun dengan anggota-anggota NJ PULSA
    5. Melakukan pencatatan segala informasi dari komputer dan browser anda, termasuk alamat IP cookie information, atribut perangkat lunak dan perangkat keras, dan halaman yang anda minta.
    6. menggunakan informasi anda untuk melakukan penyesuaian iklan dan isi yang akan ditampilkan NJ PULSA dan mengadakan penelitian guna melakukan peningkatan layanan NJ PULSA.
  5. Anda dapat mengedit/mengubah akun informasi milik anda setiap saat. Kami berhak untuk mengirimkan Anda informasi/komunikasi terkait dengan jasa layanan NJ PULSA, seperti jasa pengumuman, pesan administrasi dan surat kabar NJ PULSA yang dinilai sebagai bagian dari pemasaran produk NJ PULSA.

Layanan NJ Pulsa

NJ PULSA menyediakan layanan bagi Anggota, dimana Anggota  dapat menyesuaikan Layanan yang ingin digunakan sesuai dengan kebutuhan Anggota. Adapun layanan NJ PULSA yang disediakan sebagai berikut:

  • Pengisian pulsa/pembelian token listrik
  • Pembayaran tagihan pasca bayar (Listrik, PDAM, TELKOM, dll)
  • Pembelian voucher internet
  • Pembelian voucher game
  • Fitur chat messenger yang terhubung langsung dengan engine server pulsa kami
  • Fitur chat dengan customer service
  • Cek saldo & informasi akun
  • Cek harga realtime
  • Penambahan saldo dengan sistem tiket
  • Cek rekap history transaksi
  • Cek rekap history perubahan saldo (transfer saldo, tambah saldo, transaksi, dll)
  • Lihat agen downline beserta aktivitas transaksi agen downline
  • Fitur mendaftarkan agen downline
  • Transfer saldo ke agen downline
  • Dll yang bisa ditambahkan kemudian

Fitur web yang disediakan untuk mengelola bisnis pulsa Anggota adalah:

  • WEBREPORT

Sebuah layanan pelaporan seluruh transaksi Anda termasuk pengisian saldo pulsa, transfer pulsa, penjualan langsung ke pelanggan dan lainnya.

  • WEBTOPUP

Sebuah layanan pengisian saldo pulsa berdasarkan instruksi Anggota atas Transaksi yang dilakukan oleh Pelanggan, selanjutnya Anggota bisa melakukan pembayaran deposit pulsa melalui tranfer bank ke rekening NJ Pulsa di bank BCA, BRI, BNI, Mandiri atau datang langsung ke kantor.

  • CETAKSTRUK

Sebuah layanan pembuatan invoice berdasarkan instruksi Anggota atas Transaksi yang dilakukan oleh Pelanggan, selanjutnya NJ PULSA akan mengirimkan electronic invoice tersebut ke email Pelanggan dimana email tersebut berisi link payment yang telah terhubung dengan sistem pembayaran NJ PULSA.

Transaksi

  • Mata uang yang digunakan dan berlaku sah dalam pembelian pada website dan aplikasi adalah dalam Indonesia Rupiah (IDR).
  • Semua transaksi akan diproses dalam kurun waktu 1x 24 jam.
  • Apabila Anggota melakukan transfer/pembayaran kami akan mengirimkan tanda terima pembayaran melalui surat elektronik (e-mail) kepada alamat e-mail yang tercantum dalam data pribadi Anggota dalam waktu maksimal 1 (satu) hari

Bukti Transaksi (Invoice)

  1. Invoice merupakan bukti transaksi yang sah sebagai bukti pemesanan dan pembelian dan sebagai acuan referensi pembelian Anggota/Pelanggan.
  2. Anda dihimbau untuk menyimpan invoice dari setiap pembelian anda yang mungkin akan berguna untuk pelayanan setelah pembelian. Simpanlah bukti pembayaran bila sewaktu-waktu diperlukan.

Kebijakan Pengembalian Dana Dan Prosedur Sistem

  1. Kami tidak melayani pengembalian dana pembelian pulsa kecuali apabila ada kesalahan dari pihak kami dan di luar dari yang sudah ditetapkan dalan syarat dan ketentuan pada halaman ini. Pengembalian pulsa yang terjadi di luar dari kesepakatan penyelesaian masalah pembelian yang telah disetujui kedua belah pihak bukan merupakan tanggung jawab dan bagian dari pelayanan kami. Pemesanan/pengisian yang sudah dilakukan kami anggap sudah dilakukan dengan sadar dan seksama oleh Anda sebagai pengguna dan Anggota.
  2. Apabila terjadi kesalahan sistem (error), maka NJ Pulsa akan menelusuri awal mula transaksi dan memastikan kesalahan yang dimaksud terselesaikan dengan segera.

Pemakaian Web dan Aplikasi

  1. Anda harus melakukan registrasi data pribadi dan nomor telepon yang digunakan untuk transaksi sebelum mengakses web atau aplikasi.
  2. Anda bisa login setelah proses registrasi berhasil.
  3. Anggota bertanggung jawab untuk setiap aktivitas online yang dilakukan di web atau aplikasi dan tidak terbatas pada resiko atau kerugian yang terjadi karena penyalahgunaan oleh Anda maupun orang lain yang mengakses web dan aplikasi pribadi Anda dan dengan ini membebaskan NJ Pulsa dari segala klaim yang mungkin muncul dalam bentuk apapun dan dari pihak manapun.

Wewenang NJ Pulsa

  1. NJ PULSA berhak untuk menolak Anggota yang akan mendaftar di dalam Website NJ PULSA dalam hal sebagaimana diatur di dalam “Batasan Sebagai Anggota” pada syarat dan ketentuan website NJ PULSA.
  2. NJ PULSA dapat membatasi dan/atau menghentikan Anggota dan layanan bagi Anggota sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dulu apabila di kemudian hari NJ PULSA menemukan suatu Pelanggaran yang dilakukan oleh Anggota.

Kebijakan Privasi

  1. NJ Pulsa menjaga privasi Anda dengan sangat serius. Kami percaya bahwa privasi elektronik sangat penting bagi keberhasilan berkelanjutan dari Internet. Kami percaya bahwa informasi ini hanya dan harus digunakan untuk membantu kami menyediakan layanan yang lebih baik. Itulah sebabnya kami telah menempatkan kebijakan untuk melindungi informasi pribadi Anda.
  2. Secara umum, ketika Anda mengunjungi situs web kami dan mengakses informasi Anda akan tetap sebagai anonim. Sebelum kami meminta Anda untuk mengisi informasi, kami akan menjelaskan bagaimana informasi ini akan digunakan. Kami tidak akan memberikan informasi pribadi Anda kepada perusahaan lain atau individu tanpa se-izin Anda.
  3. Beberapa bagian dari website kami memerlukan pendaftaran untuk mengaksesnya sebagai Anggota NJ Pulsa. Anda diharuskan untuk bergabung dan mendaftar terlebih dahulu.

Cookie

  1. Situs ini menggunakan “cookies” untuk mengidentifikasi sesi Anggota pada Website dan dengan demikian menawarkan kontinuitas sebagai anggota bergerak di sekitar lokasi. Cookie hanya digunakan pada Situs untuk menyimpan data yang non-kritis. Cookies adalah potongan informasi yang situs mentransfer ke hard drive komputer Anda untuk tujuan menyimpan catatan.
  2. Cookie memungkinkan situs web untuk menjaga informasi Anggota di seluruh koneksi. Cookie berupa string kecil berupa karakter yang digunakan oleh banyak situs untuk mengirimkan data ke komputer Anda, dan dalam keadaan tertentu, mengembalikan informasi ke situs web. Cookie hanya berisi informasi bahwa anggota relawan, dan mereka tidak memiliki kemampuan infiltrasi hard drive Anggota  dan mencuri informasi pribadi. Fungsi sederhana cookie adalah membantu Anggota  menavigasi situs web dengan sebagai obstruksi sesedikit mungkin.

Keamanan

Kami telah menerapkan teknologi dan kebijakan yang sesuai dengan aturan yang berlaku di Indonesia dengan tujuan melindungi privasi Anda dari pengakses tidak sah dan Anggota dan yang tidak patut dan kami akan memperbarui langkah-langkah ini seiring perkembangan teknologi baru sesuai kebutuhan.

Situs ini memberikan pilihan bagi para untuk menghapus informasi mereka dari database kami untuk tidak menerima informasi kedepannya atau untuk tidak lagi menerima layanan kami.

Masukan, Saran, dan Pesan

Perkembangan dan peningkatan pelayanan kami tidak terlepas dari adanya masukan dari anda. Jika anda ingin memberi masukan, saran, atau pesan, Anda dapat menghubungi customer care kami di helpdesk@panbersi.co.id atau njpulsacenter@gmail.com  atau menghubungi kami di 0822888799990 atau dengan mudah mengisi form pesan kami di halaman customer service.

Perubahan Terhadap Privasi Dan Kebijakan

NJ PULSA berhak dan dapat memperbaharui syarat dan ketentuan ini kapan saja tanpa ada pemberitahuan sebelumnya. Apabila kami mengganti atau memperbaharui syarat dan ketentuan kami, kami akan memberitahu perubahan kebijakan tersebut dalam situs NJ PULSA dan diharapkan anda dapat terus mengupdate kebijakan privasi ini.

Seraphinite AcceleratorOptimized by Seraphinite Accelerator
Turns on site high speed to be attractive for people and search engines.